Seperti biasa, selalu merasa lebih baik setelah menulis. Meskipun aku tetap diam dan mungkin kamu tak membaca, tapi rasanya… lega.
Ternyata banyak hal lebih baik yang bisa kulakukan daripada memikirkanmu. Misalnya, mendoakanmu. Semoga kamu nggak ikut-ikut kelelahan lalu tumbang sakit sepertiku. Semoga aku saja yang kebingungan memikirkanmu seperti malam ini dan malam-malam sebelumnya. Kamu nggak usah, karena aku nggak suka. Nanti kamu nggak produktif. Beda denganku, seharian kesibukanku hanya tidur. Itu sibuk loh, haha. Sibuk menyembuhkan diri biar kuat aktivitas lagi.
Oiya, kata temanku, aku lemah karena akhirnya tumbang juga. Dua hari sebelumnya, aku masih sibuk ngisi bimbel sana sini. Aku ingat aku sengaja pakai bedak dan lipstik yang tebal biar nggak terlihat pucat. Sampai rumah, aku masih menyelesaikan pesanan desain hingga pukul satu.
Setelah merasa cukup istirahat, aku berangkat ke sekolah dan mengajar bimbel. Seperti biasa, sampai magrib lagi. Aku bahkan menangis di dalam garasi, di atas motor setelah pulang. Menangis karena bingung mau merasakan yang mana dulu: pusing di kepala atau tanggungan yang sampai kapanpun seperti tak pernah reda. Dan esok harinya, seperti yang bisa kau tebak, aku tumbang.
Setelah merasa cukup istirahat, aku berangkat ke sekolah dan mengajar bimbel. Seperti biasa, sampai magrib lagi. Aku bahkan menangis di dalam garasi, di atas motor setelah pulang. Menangis karena bingung mau merasakan yang mana dulu: pusing di kepala atau tanggungan yang sampai kapanpun seperti tak pernah reda. Dan esok harinya, seperti yang bisa kau tebak, aku tumbang.
Jadi, ketika temanku berkata seperti itu, aku nggak terlalu memikirkannya. Aku tahu persis sakit ini bukan karena lemah, tapi karena butuh istirahat. Malah aku senang karena punya alasan yang cukup baik untuk mengabaikan puluhan chat dari orang-orang, untuk tidur dan nggak melakukan apapun seharian, untuk makan apapun tanpa harus bingung harus lari berapa kilo atau workout model apa besok pagi. Kan aku sakit, haha.
Aku aja yang sakit, kamu jangan
Selamat Tahun Baru Hijriah ^^
Lampung Selatan, 31 Agustus 2019 | 11.51 PM
Aku aja yang sakit, kamu jangan
Selamat Tahun Baru Hijriah ^^
Lampung Selatan, 31 Agustus 2019 | 11.51 PM